APAKAH
HIDUP BERMAKNA ITU?
Menurut
pandangan kaum Hedonisme, makana hidup adalah nyaman dan nikmat. Orang mencari
kerja, memburu gaji, membangun gedung, membeli kendaraan semuanya tak terhindar
dari keinginan manusia untuk memperoleh kenikmatan. Ya, kenikmatan itu harus di
usahakan. Jika kita bertanya lebih jauh, apakah kenikmatan yang tertinggi itu
hanya sebatas terpenuhinya kebutuhan fisik?
Jika
jawabanya ya, tentu sangat mustahil. Kenikmatan fisik itu adalah anugerah Allah
dan wajib kita syukuri, sebab ia sebagai penunjang dalam mencapai kenikmatan
lain. Mari kita berfikir sejenak, jika kenyamanan dan kenikmatan itu hanya
adalah di ukur dengan standar terpenuhinya kebutuhan fisik. Maka akan bertahan
berapa lamakan kenikmatan itu akan bertahan. Kenikmatan fisik itu sangat
singkat dan terbatas, jika usia telah senja satu persatu kenikmatan yang ada
akan meninggalkan kita. Yang dulu gagah, kuat, cantik, bisa makan apa saja kini
tua renta dan tak banyak lagi berbuat apa-apa. Harta, jabatan, ketampanan itu
bersifat sementara dan suatu saat pasti akan meninggalkan kita. Jadi apakah itu
kenikmatan dan kenyaman hidup itu sebatas fifik?
By. Muh_Maskur89
0 komentar:
Posting Komentar